FORUM MANAJEMEN INDONESIA (FMI) KE-1O, PALEMBANG

FORUM MANAJEMEN INDONESIA (FMI) KE-1O, PALEMBANG

2018-11-09 14:04:42

Setelah sempat absen dari Forum Manajemen Indonesia (FMI) ke-9 di Semarang, Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa (FE-UST) kembali mengirimkan perwakilannya yaitu Kaprodi Manajemen (Dra. Jajuk Herawati, M.M.), Sekprodi Manajemen (Nonik Kusuma Ningrum,S.E.,M.Sc) serta Wakil Dekan I FE-UST untuk menghadiri FMI ke-9 yang bertempat di Palembang, Sumatera Selatan. Pada tahun ini, FMI diselenggarakan pada tanggal 7 - 8 November 2019, dengan tema "Innovation, Technology, and Social Science dalam Era Disruption". 

 

 

FMI ke-10 ini terdiri dari beberapa kegiatan antara lain Seminar Nasional, Konferensi, Workshop, dan Pengabdian kepada Masyarakat. Acara ini dibuka oleh Gubernur Sumatera Selatan dengan keynote speaker DR. Agung Firman Sampura, SE., M.Si selaku Ketua I Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia, Prof. Dr. Diah Natalisa, M.BA., selaku Deputy Pelayanan Publik Kementrian Pemberdayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, Prof. Badri Munir Sukoco, S.E., MBA., Ph.D., Guru Besar Universitas Airlangga, serta Ir. Judi Achmadi, M.M., selaku CEO Telkomsigma. Selanjutnya, acara dilanjutkan dengan paper presentation panel dari peserta. Acara ini dihadiri oleh lebih dari 600 peneliti bidang manajemen dari seluruh Indonesia.