KULIAH PRAKTISI PROGRAM STUDI MANAJEMEN FE-UST TAHUN AKADEMIK 2018/2019

KULIAH PRAKTISI PROGRAM STUDI MANAJEMEN FE-UST TAHUN AKADEMIK 2018/2019

2018-11-04 17:38:26

Sebagai salah satu upaya menjembatani teori dan praktik di lapangan, bertempat di Balai Persatuan Tamansiswa, Program Studi Manajemen menyelenggarakan Kuliah Praktisi dengan menghadirkan tiga nara sumber, yaitu Drs. Kwartono Agus Rachmadi, MM selaku Pimpinan Cabang Utama PT. Bank BPD DIY; Dadung Senoaji, S.E. selaku Marketing Manager CV. Karya Hidup Sejahtera (Quick Tracktor); serta Erik Nandaka Ade Putra, WPEE selaku perwakilan dari First Asia Capital Sekuritas. Dengan adanya kuliah praktisi ini, mahasiswa diharapkan memiliki gambaran nyata bagaimana praktik manajerial di organisasi bisnis.

Dalam kuliah praktisi ini, Pak Agus, sapaan akrab Drs. Kwartono Agus Rachmadi, MM memaparkan tentang bagaimana Revolusi Industri 4.0 akan berdampak signifikan terhadap kebutuhan tenaga kerja di dunia bisnis terutama perbankan dan bagaimana ekonomi kreatif nantinya akan manpu menjadi salah satu solusi permasalahan ini. Sedangkan pada kuliah praktisi sesi kedua, Mas Erik memaparkan tentang bagaimana seharusnya mahasiswa mempersiapkan masa depan mereka, yang salah satunya adalah dengan memiliki perusahaan dengan menabung saham. Last but not least, pada kuliah praktisi sesi ketiga, Pak Dadung memaparkan bagaimana praktik pemasaran itu seharusnya dilakukan, yaitu bukan untuk menjual produk akan tetapi memberikan nilai bagi konsumen, seperti yang dilakukan oleh Quick Traktor, mereka tidak menjual traktor tetapi yang mereka jual adalah nilai dalam bentuk solusi permasalahan petani dalam bercocok tanam sehingga dapat meningkatkan produktifitas secara efektif dan efisien.