11 Januari 2024, Prodi Manajemen dan Fakultas Ekonomi UST melakukan pertemuan dengan pimpinan I-Radio Jogja bertempatkan di kantor I-Radio Jogja. Adapun agenda yang dilaksanakan adalah penandatangan Kerjasama antara Prodi Manajemen dengan pihak I-Radio Jogja. Menyusul setelahnya adalah penandatangan MOA antara Fakultas Ekonomi dengan pihak I-Radio Jogja. Dalam kesempatan ini pihak yang hadir adalah Ibu Ketua Program Studi Manajemen, ibu Nonik Kusumaningrum,S.E., M.Sc didampingi oleh Sekretaris Prodi Manajemen, ibu Lusia Tria Hatmanti Hutami, S.E., M.M serta Wakil Dekan III Bagian kemahasiswaan dan Kerjasama yaitu Bapak Eko Yulianto, S.T., M.B.A., AWP., CPHRM, APRM. Pihak I-Radio dihadiri langsung oleh Operation Manager I-Radio Jogja, yaitu ibu Ruri Oktovira, S.IP.
Prodi Manajemen FE UST telah lama bekerjasama dengan pihak I-Radio beberapa tahun ini. I-Radio Jogja melaksanakan banyak kegiatan Kerjasama di Prodi Manajemen melalui program kegiatan mahasiswa. Beberapa kegiatan tersebut juga dilaksanakan menggunakan beberapa pihak mitra seperti Paguyuban Dimas Diajeng Jogja, JnT Express dan lain sebagainya. Prodi Manajemen berkomitmen untuk terus bersinergi dengan pihak I-Radio Jogja dalam melaksanakan kegiatan-kegiatan yang bermanfaat dan menunjang akademik dan non akademik.
Ditulis oleh Humas FE UST